kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45985,97   -4,40   -0.44%
  • EMAS1.222.000 0,41%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Hormon bahagia endorfin bisa terangkat dengan 8 aktivitas berikut


Sabtu, 25 September 2021 / 20:16 WIB
Hormon bahagia endorfin bisa terangkat dengan 8 aktivitas berikut
ILUSTRASI. Jika membicarakan hormon bahagia, biasanya endorfin adalah yang paling sering disebut.


Sumber: Kompas.com | Editor: Wahyu T.Rahmawati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jika membicarakan hormon bahagia, biasanya endorfin adalah yang paling sering disebut. Ya, banyak orang sudah tahu bahwa endorfin merupakan senyawa kimia yang diproduksi oleh tubuh untuk membantu kita menangani rasa sakit dan stres sambil membangun perasaan positif. 

Kendati demikian, tak banyak yang tahu kalau produksi endorfin sebenarnya dapat ditingkatkan oleh beberapa hal dan kegiatan kecil yang biasa kita lakukan sehari-hari. Nah, apa saja hal dan kegiatan kecil itu? Simak paparannya yang dilansir dari Real Simple, berikut ini. 

1. Berolahraga 

Saat berolahraga, terutama olahraga aerobik, tubuh akan mendapatkan ledakan endorfin. Keadaan euforia yang berlangsung singkat ini akan terjadi setelah latihan fisik intens yang menyebabkan tubuh mengalami sejumlah perubahan. 

Saat pernapasan menjadi lebih berat, denyut nadi pun menjadi lebih cepat dan menyebabkan jantung memompa lebih keras, sehingga memindahkan darah beroksigen ke otot dan otak. 

Baca Juga: Ini alasan mengapa Warren Buffett ogah bermain mata uang kripto

"Bukan rahasia lagi bahwa berolahraga, terutama latihan kekuatan, akan merilis endorfin,” ujar spesialis kekuatan dan kebugaran Seth Forman. Menurut Forman, hormon-hormon yang dilepaskan tubuh saat berolahraga akan membantu mengurangi stres emosional, berperan sebagai anti peradangan, menghilangkan rasa sakit, dan hanya menghasilkan perasaan yang baik. 

2. Tertawa 

Banyak yang mengatakan bahwa tertawa adalah "obat terbaik” dan ini memang benar. Pasalnya, tertawa memang dapat memicu lepasnya endorfin. Rangsangan produksi endorfin ini terjadi karena tertawa membantu kita menghirup lebih banyak udara yang kaya oksigen, sehingga mengaktifkan jantung, paru-paru, dan otot untuk merangsang produksi endorfin yang membuat kita merasa baik. 

3. Berhubungan intim 

Sama seperti aktivitas fisik dan olahraga, berhubungan intim dapat meningkatkan produksi endorfin. Karena itu, seks dan keintiman fisik sering dipandang sebagai obat penghilang rasa sakit alami yang dapat meningkatkan suasana hati, membuat rileks, dan menciptakan perasaan keintiman dan kepuasan emosional, terutama saat orgasme, ketika sejumlah besar endorfin dilepaskan. 

Baca Juga: Bukan cuma jaga berat badan, ini ​8 manfaat olahraga secara rutin bagi tubuh




TERBARU
Kontan Academy
Mastering Financial Analysis Training for First-Time Sales Supervisor/Manager 1-day Program

[X]
×