kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45908,54   -10,97   -1.19%
  • EMAS1.350.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

Simak 5 Penyebab Tangan Kesemutan dan Penanganan Gejala Awal


Jumat, 10 Mei 2024 / 13:14 WIB
Simak 5 Penyebab Tangan Kesemutan dan Penanganan Gejala Awal
ILUSTRASI. Penyebab Tangan Kesemutan dan Penanganan Gejala Awal


Penulis: Bimo Kresnomurti

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pahami penyebab dan cara mengatasi kesemutan di tangan. Informasi berikut ini berkaitan dengan sensasi mati rasa yang bisa terjadi pada siapa pun, tanpa memandang usia.

Kesemutan di tangan adalah sensasi seperti kebas, mati rasa, atau perasaan seperti tertusuk jarum-jarum.

Sensasi ini muncul ketika terjadi gangguan pada saraf-saraf yang menghubungkan tangan dengan otak atau sumsum tulang belakang. Hal ini biasanya terjadi saat aliran darah atau impuls saraf terhambat atau terganggu.

Kesemutan di tangan bisa menjadi gejala umum dari berbagai kondisi kesehatan, terutama yang terkait dengan sistem saraf tepi.

Baca Juga: 5 Makanan & Minuman yang Ramah Asam Lambung

Penyebab kesemutan di tangan

Kesemutan

Penyebab kesemutan mungkin merupakan hal yang mudah untuk diatasi, namun terkadang bisa menjadi pertanda masalah yang lebih serius.

Anda harus segera mendapatkan perawatan medis jika Anda juga mengalami gejala parah seperti pusing, kebingungan, kelumpuhan, atau mati rasa di bagian tubuh lain.

Untuk mengetahui penyebab pasti kesemutan di tangan, penting untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis.

Sebagai deteksi awal gejala, ada beberapa penyebab kesemutan di tangan yang wajib dikenali, informasi ini dilansir dari Very Well Health.

Baca Juga: ​7 Ciri-ciri Kesehatan Mental yang Baik dan Cara Tes Kesehatan Mental Online

Ada beberapa faktor yang sering menjadi penyebab kesemutan di tangan:

1. Penyempitan Pembuluh Darah

Ketika pembuluh darah menyempit karena tekanan atau posisi tubuh tertentu, pasokan darah dan oksigen ke saraf-saraf tangan bisa berkurang, yang menghasilkan sensasi kesemutan.

2. Sindrom Terowongan Karpal

Kondisi ini terjadi ketika saraf median terjepit di pergelangan tangan. Selain itu, tekanan pada saraf juga dapat menyebabkan kesemutan dan mati rasa di telapak tangan dan jari-jari.

3. Dampak Penggunaan Alkohol

Penggunaan alkohol yang berlebihan dapat mengganggu penyerapan nutrisi penting seperti tiamin (vitamin B1), yang sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk kesehatan sistem saraf.

Kekurangan tiamin seiring waktu bisa menyebabkan kondisi seperti beri-beri dan sindrom Wernicke-Korsakoff, yang keduanya dapat menghasilkan kesemutan di tangan.

4. Gejala Penyakit Autoimun

Dalam kondisi ini, sistem kekebalan tubuh secara keliru menyerang sel-sel tubuh yang sehat, termasuk sistem saraf tepi. Hal ini bisa mengakibatkan sensasi kesemutan di tangan. Contoh penyakit autoimun yang ditandai dengan kesemutan di tangan antara lain sindrom Guillain-Barre dan rheumatoid arthritis.

5. Trauma Cedera dan Gangguan Saraf

Saat cedera pada tangan, pergelangan tangan, atau lengan bisa merusak saraf dan menyebabkan kesemutan. Gangguan saraf lainnya seperti neuropati diabetik atau multiple sclerosis juga bisa menjadi penyebab sensasi kesemutan di tangan.

Tips mengobati tangan kesemutan

Nah, ada beberapa penanganan kesemutan di tangan tergantung pada penyebabnya. Berikut adalah beberapa langkah yang dapat Anda lakukan untuk mengatasi kesemutan di tangan:

  • Gerakan dan Peregangan: Lakukan gerakan pergelangan tangan dan jari-jari secara perlahan untuk membantu meningkatkan sirkulasi darah dan meredakan kesemutan.
  • Relaksasi: Teknik relaksasi seperti pernapasan dalam dan meditasi dapat membantu mengurangi stres yang dapat mempengaruhi sirkulasi dan saraf.
  • Ubah Posisi: Jika kesemutan disebabkan oleh menahan posisi tangan dalam waktu lama, cobalah untuk mengubah posisi tangan secara teratur dan istirahatkan tangan Anda.
  • Hindari Tekanan Berlebihan: Jika Anda memiliki kebiasaan tertentu yang menyebabkan tekanan berlebihan pada tangan, hindari kebiasaan tersebut atau gunakan alat bantu yang lebih ergonomis.
  • Konsulitasi ke dokter: Anda bisa mengetahui penanganan apabila kesemutan di tangan berlangsung secara terus menerus.

Itulah beberapa penjelasan terkait pemicu tangan kesemutan dan penanganan yang dapat dicoba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU
Terpopuler
Kontan Academy
Success in B2B Selling Omzet Meningkat dengan Digital Marketing #BisnisJangkaPanjang, #TanpaCoding, #PraktekLangsung

[X]
×