Penulis: Belladina Biananda
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ada banyak cara menurunkan berat badan yang bisa Anda lakukan. Mulai dari rajin olahraga hingga memerhatikan makanan yang Anda konsumsi sehari-hari. Anda perlu mengonsumsi makanan bergizi, tak terkecuali buah yang bagus untuk diet.
Misalnya, apel, buah pir, kiwi, dan lain sebagainya. Jenis buah tersebut mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh. Tak hanya itu, kandungan serat dalam buah-buahan mampu membuat Anda kenyang lebih lama.
Dengan begitu, keinginan untuk makan berlebih pun bisa berkurang. Buah-buahan juga mengandung sedikit kalori sehingga cocok Anda konsumsi secara rutin, baik sebagai camilan atau diolah untuk menu makan.
Apel
Mengutip dari Prima (prima.co.uk), apel mengandung prebiotic pectin yang baik untuk kesehatan bakteri dalam usus Anda. Kandungan itu pun mampu menurunkan jumlah kolesterol dalam tubuh sehingga kesehatan tubuh terjaga.
Selain itu, ada banyak vitamin C yang ada dalam apel dan berperan sebagai antioksidan. Dengan mencukupi kebutuhan antioksidan, sistem imun tubuh Anda akan meningkat, bahkan menurunkan risiko pertumbuhan sel kanker.
Baca Juga: 9 Makanan yang efektif meredakan asam lambung
Buah Pir
Buah pir termasuk buah yang bagus untuk diet karena mengandung banyak serat dan vitamin C. Dengan mengonsumsi buah pir, Anda bisa memenuhi ¼ kebutuhan serat harian Anda. Artinya, Anda tidak akan merasa mudah lapar.
Kiwi
Sama seperti jenis buah yang telah disebutkan, kiwi mengandung banyak antioksidan yang bagus untuk kondisi tubuh. Tidak berhenti sampai di situ, buah kiwi juga memiliki vitamin C, vitamin E, folat, dan serat sehingga kebutuhan nutrisi selama diet tetap terpenuhi.
Buah Beri
Prima merekomendasikan buah beri sebagai buah selanjutnya yang perlu Anda makan selama diet. Stroberi, bluberi, dan jenis buah beri lainnya mengandung sedikit kalori. Nutrisi dan vitamin dalam buah beri pun berguna untuk meredakan inflamasi dan menurunkan jumlah kolesterol.
Baca Juga: 5 resep Infused water yang bisa menurunkan darah tinggi
Semangka
Semangka termasuk buah yang bagus untuk diet karena mengandung air sebanyak 92% dan kalium yang banyak. Kedua hal itu bertugas sebagai diuretik sehingga jumlah garam dan air yang sudah tidak dibutuhkan dalam tubuh bisa terbuang.
Fungsi tersebut masih dimaksimalkan dengan adanya asam amino citrulline yang dapat mengendurkan pembuluh darah. Jadi, cairan tidak akan merembes ke jaringan sekitar sehingga retensi air pun berkurang.
Selanjutnya: 7 Makanan pembakar lemak yang bisa membantu diet
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News