kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.345.000 0,75%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

4 Cara mudah meningkatkan daya tahan tubuh


Senin, 05 April 2021 / 11:46 WIB
4 Cara mudah meningkatkan daya tahan tubuh
ILUSTRASI. Ilustrasi. Seorang perempuan tidur selama 7-8 jam per hari untuk menjaga daya tahan tubuh tetap maksimal.


Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Daya tahan tubuh yang kuat bisa menurunkan risiko terkena suatu penyakit. Ini 4 cara mudah meningkatkan daya tahan tubuh.

Masa pandemi seperti sekarang, memiliki daya tahan tubuh kuat merupakan keinginan kebanyakan orang. 

Baca Juga: Kaya antioksidan, ini 4 manfaat infused water lemon untuk kesehatan

Sebab, daya tahan tubuh yang maksimal bisa menurunkan risiko berkembangnya virus dan bakteri penyebab penyakit. 

Melansir dari situs Food.NDTV.com, sistem kekebalan tubuh berkaitan dengan kemampuan tubuh untuk mendetoksifikasi, memperbaiki, dan meremajakan.

Tubuh melakukan tiga aktivitas tersebut setiap hari. Nah, untuk menjaga aktivitas tersebut tetap berjalan maksimal, Anda wajib menjaga daya tahan tubuh tetap maksimal. 

Meningkatkan daya tahan tubuh tidak hanya rajin mengonsumsi vitamin dan mengonsumsi makanan bergizi. 

Ini 4 cara mudah meningkatkan daya tahan tubuh

1. Tidur sekitar 7-8 jam 

Tidur merupakan hal yang penting untuk menjaga daya tahan tubuh tetap maksimal. Sebab, saat seseorang tidur, tubuh akan berkerja untuk memperbaiki jaringan dan otot dan melakukan detoksifikasi. 

Anda disarankan untuk tidur di bawah jam 11 malam dan tidur selama tujuh atau delapan jam. 

2. Latihan pernafasan

Latihan pernafasan bila dilakukan secara teratur dan konsisten bermanfaat memperbaiki dan menyembuhkan saraf vagus. 

Sekedar info, saraf vagus adalah saraf terpanjang dalam tubuh manusia yang menghubungkan otak dengan sistem pencernaan. 

Saat saraf vagus beraktivitas baik maka sistem pencernaan tubuh akan bekerja secara optimal. 

3. Konsumsi makanan yang tepat 

Anda sebaiknya selektif dalam mengonsumsi makanan agar sistem pencernaan dalam tubuh tidak terganggu serta tidak terjadi kekurangan atau kelebihan gizi.

Asal tahu saja, keseimbangan nutrisi yang tepat berperan untuk menstabilkan dan meningkatkan kekebalan tubuh. 

4. Konsumsi makanan penangkal radikal bebas

Anda sebaiknya mengonsumsi makanan yang memiliki khasiat menangkal radikal bebas secara rutin. 

Beberapa makanan yang memiliki manfaat tersebut adalah kunyit, kayu manis, jahe, lemon, dan daun tulsi. 

Baca Juga: Sederet manfaat bawang putih untuk kesehatan: meredakan keputihan sampai kolesterol

Selanjutnya: Manfaat buah mangga untuk kesehatan: meredakan radang sendi sampai mencegah stroke

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×