kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45920,31   -15,20   -1.62%
  • EMAS1.347.000 0,15%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%

11 Cara melindungi lansia dari infeksi virus corona


Senin, 08 Februari 2021 / 15:55 WIB
11 Cara melindungi lansia dari infeksi virus corona
ILUSTRASI. Seorang pekerja medis membantu seorang wanita yang akan menerima dosis vaksin Pfizer-BioNTech COVID-19 dalam program vaksinasi massal untuk penyakit virus corona (COVID-19) di Beograd, Serbia, Rabu (3/2/2021).


Penulis: Virdita Ratriani

KONTAN.CO.ID - Jumlah penderita dan kasus kematian akibat infeksi virus corona setiap hari terus meningkat. Di antara para pengidap Covid-19 terdapat orang lanjut usia alias lansia. 

Pada lansia, sistem imunitasnya tidak mampu bekerja sekuat seperti saat masih muda. Sebab, sejalan dengan bertambahnya usia, tubuh juga akan mengalami penurunan fungsi organ. 

Selain itu, tidak sedikit lansia yang memiliki penyakit kronis, seperti penyakit jantung, diabetes, asma, atau kanker. Hal ini bisa meningkatkan risiko atau bahaya infeksi virus corona. 

Komplikasi yang timbul akibat Covid-19 juga akan lebih parah bila penderitanya sudah memiliki penyakit-penyakit tersebut.

Baca Juga: Harga terbaru sepeda gunung Pacific Stinger, mulai Rp 11 jutaan

Cara melindungi lansia dari infeksi Covid-19

Dirangkum dari laman Indonesia.go.id, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk melindungi lansia dari penularan virus corona:

  1. Mencuci tangan secara teratur dengan air mengalir dan sabun atau hand sanitizer dengan kandungan alkohol minimal 60%.
  2. Menggunakan masker saat sedang sakit.
  3. Menghindari kontak dengan orang yang sakit.
  4. Pastikan mereka tetap berada di rumah, kecuali dalam keadaan terpaksa harus menemui dokter di rumah sakit. Usahakan untuk urusan belanja dilakukan oleh anggota keluarga lain. 
  5. Menghindari pergi ke tempat-tempat yang ramai, seperti pusat perbelanjaan, terminal, atau stasiun.
  6. Tidak menyentuh mata, hidung, dan mulut sebelum mencuci tangan.
  7. Mengonsumsi obat secara rutin untuk penyakit yang diderita.
  8. Mengunjungi dokter untuk kontrol sesuai jadwal.
  9. Jika tinggal di rumah yang berbeda dari kakek, nenek, dan orang tua, sebaiknya jangan mengunjungi mereka untuk sementara waktu. Termasuk jangan melakukan aktivitas pulang kampung untuk saat ini. Sebab siapa saja, termasuk kita dapat menjadi pembawa virus (virus carrier). Namun, jika tinggal bersama mereka dalam satu rumah, pastikan saat melakukan aktivitas di rumah dapat menjaga jarak maksimal. Usahakan menggunakan barang, serta tempat tidur yang terpisah.
  10. Hal yang harus diperhatikan kembali adalah, ada baiknya jika orang tua tidak bersentuhan, berinterkasi dekat, salaman, dan berpelukan dengan anggota keluarga lain. Pasalnya, siapa saja dapat berpotensi sebagai pembawa virus.
  11. Cek kelengkapan persediaan obat dan vitamin di rumah. Pastikan orang tua, kakek, dan nenek, makan makanan yang bergizi. Selain itu, jangan lupa untuk melakukan aktivitas fisik ringan serta menjaga kebersihan tubuh.

Selanjutnya: Kendalikan Covid-19. PPKM akan dilakukan hingga tingkat RT

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News




TERBARU

[X]
×